Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Magelang melakukan kuliah lapangan ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Magelang (Kamis, 4 April 2019) yang merupakan salah satu kegiatan proses belajar matakuliah ilmu politik dasar. Pada kuliah lapangan ini mahasiswa didampingi oleh dosen pengampu Ibu Kanti Pamungkas Sari dan Mas Sihabuddin sebagai pemberi arahan saat perkuliahan berlangsung.
“Tentunya, mahasiswa perlu kami dampingi. Kalau tidak didampingi siapa yang akan memberi arahan di sini” ujar Kanti
Selama kuliah lapangan berlangsung mahasiswa diberi materi oleh ketua KPU kota Magelang Bapak Basmar Periyanto Amron dengan penjelasan yang begitu komplek mulai dari sejarah KPU, tugas-tugas KPU, dan sebagainya. Tidak hanya berdasarkan penjelasan secara lisan, Pak Basmar juga menyertakan video-video terkait dengan KPU dan sejarah pemilu di Indonesia mulai dari orde lama sampai saat ini.
Setelah ketua KPU menjelaskan secara panjang lebar tentang KPU, acara dilanjutkan dengan diskusi yang cukup panjang karena keingintahuan peserta kuliah lapangan yang begitu tinggi terkait dengan KPU. Keingintahuan tentang KPU yang begitu tinggi bisa dilihat dari pertanyaan seorang mahasiswa yang penasaran tentang apa kegiatan KPU setelah masa lalu, mengingat pemilu tidak ada setiap hari.
“Saya penasaran dengan kegiatan KPU jika tidak musim pemilihan. Karena pemilu kan tidak ada setiap hari seperti kegiatan di dunia pendidikan, perdagangan, dan lainnya” tanya mahasiwa yang biasa disebut Fafa.
KPU memiliki banyak kegiatan meskipun tidak musim pemilihan umum, untuk mempersiapkan pemilu saja, KPU membutuhkan waktu paling tidak 20 bulan. Lain lagi, kegiatan-kegiatan KPU seperti sosialisasi di tengah-tengah masyarakat.
“Kegiatan KPU bukan saya menjelang pemilu saja, bahkan untuk kegiatan pemilu persiapan yang kami lakukan sekitar 20 bulan. Selain itu, kami melakukan sosialisasi pemilu kepada masyarakat dan kegiatan-kegiatan lain” jelas Basmar.
Purworejo, 09/03/19. Sejumlah Dosen Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Muhammadiyah Magelang mengikuti Call For Papers (Urecol 9 atau the 9th University Research Colloquium 2019) yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Purworejo. Dosen tersebut berjumlah empat orang, dua dari Prodi Ilmu Komunikasi dan dua dari Prodi Psikologi yang mempersentasikan hasil penelitiannya. Keempat dosen tersebut Aftina Nurul Husna, Sihabuddin, Rayinda Faizah, dan AL Amrul Haq mengikuti kegiatan ini karena memberikan manfaat bagi banyak pihak.
“Kami berempat sengaja mengikuti call for papers ini karena manfaatnya sangat besar bagi kami dan bagi institusi. Tentunya bagi yang membaca hasil penelitian kami setelah dipublikasikan,” ujar Amrul mewakili Dosen lainnya.
Aftina yang merupakan Kaprodi Ilmu Komunikasi dan mengampu mata kulaih psikologi komunikasi memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul “Perbandingan Karakter Wirausaha dan Non Wirausaha: Kontribusi untuk Pendidikan Kewirausahaan di Indonesia”. Sedangkan Sihabuddin dosen Prodi Ilmu Komunikasi mempersentasikan artikelnya yang berjudul “Perencanaan Komunikasi Program Eliminasi Malaria di Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tmur”. Adapun Amrul yang merupakan dosen Prodi Psikologi memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul “Building Rapport Pengemudi Gojek Kota Magelang”. Sementara Rayinda memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul yang berjudul “Studi Literatur Kekerasan Terhadap Perempuan: Masalah, Dampak dan Penanganan”.
Sebelum memaparkan hasil penelitiannya masing-masing para peserta sidang mengikuti seminar ilmiah yang diselenggarakan di Auditorium Kasman Singodimedjo.
Serasehan merupakan salah satu acara rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH). Pada tahun ini fakultas yang terdiri dari Prodi Ilmu Komunikasi dan Prodi Psikologi ini menyelenggarakan serasehan dengan seluruh elemen akademika Fakultas Psikologi dan Humaniora mulai dari dekan sampai mahasiswa di ruang kuliah fakultas pada Jumat, 8 Maret 2019. Serasehan yang dimulai dari jam 08.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Dr. Purwati, MS., Kons. selaku Plt. Dekan.
Pada pemaparannya Dr. Purwati berpesan pada semua mahasiswa dan dosen untuk saling bekerjasama dalam memajukan FPH sesuai dengan perannya masing-masing. Selain itu, dihimbau pula agar mahasiswa tidak hanya fokus pada kegiatan kuliah saja, tetapi juga mengembangkan potensi yang dimiliki setiap mahasiswa karena sangat mendukung untuk masa depannya. Namun demikian, tetap mengutamakan kegiatan kuliah karena niatnya kuliah.
“Saya berpesan kepada semua dosen dan mahasiswa di sini untuk saling bekerjasama dalam memajukan FPH ini, apalagi fakultas ini masih baru yang tentunya sangat membutuhkan kerja yang lebih keras dan semangat untuk kemajuan bersama,” kata Dr. Purwati di sela-sela penyampaiannya terkait dengan serasehan.
“Mahasiswa jangan lupa untuk mengembangkan potensi-potensi yang dimiliki, sebagai bekal untuk masa depan. Namun, jangan sampai melupakan kegiatan kuliah karena niatnya ke sini kan kuliah,” tegasnya di akhir pemaparan.
Banyak sekali masukan dan usulan-usulan dari mahasiswa setelah pemaparan dari dekan terkait dengan serasehan tahun 2019 ini. Salah satunya dari Gamal ketua HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Prodi Ilmu Komunikasi, “Saya berharap adanya kegiatan yang mendukung menambah keakraban antar mahasiswa dan dosen, seperti studi tour bersama,” ungkap Gamal.
Dosen Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Muhammadiyah Magelang mengadakan diskusi “Metode pembelajaran aktif dan inovatif kepada mahasiswa” di ruang rapat Fakultas Psikologi dan Humaniora dengan pemateri Bapak Arif Wiyat Purnanto dari Lembaga Pengembangan Pendidikan (LPP) Universitas Muhammadiyah Magelang pada Sabtu, 2 Maret 2019.
Sebulum acara diskusi dimulai diawali dengan sambutan ketua Prodi Ilmu Komunikasi Aftina Nurul Husna. Dalam sambutannya Aftina mengharapkan banyak hal yang diperoleh pada kegiatan diskusi metode pembelajaran ini karena saat ini zaman semakin berkembang dan mahasiswa pun tentunya berbeda dengan zaman dulu yang sangat membutuhkan metode pembelajaran yang berbeda pula.
“Saat ini, mahasiswa yang kami hadapi berbeda dengan waktu kami kuliah, jadi kami sangat membutuhkan metode pembelajaran yang aktif dan inovatif agar mahasiswa tidak bosan di kelas dan tentunya memahami materi-materi yang disampaikan oleh dosen,” jelas Aftina.
Di saat diskusi berlangsung, Arif Wiyat menyatakan kesalahan dalam pembelajaran banyak pembelajaran berorientasi pada target bukan pada proses. Padahal belajar adalah sepanjang hayat. Selain itu, kekurangan pendidik dalam mengajar karena banyak pendidik memaksa murid atau mahasiswanya untuk mengikuti cara guru mengajar, tidak mau mengajar dengan cara siswa belajar. Padahal setiap orang memiliki cara belajar yang berbeda-beda.
“Kalau siswa sulit belajar dengan cara guru mengajar, mengapa guru tidak mengajar dengan cara siswa belajar,” pungkas Arif Wiyat.
Magelang – Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Muhammadiyah Magelang, Minggu (03/2/2019) mengadakan kegiatan sosial, yaitu donor darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Magelang. Kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati milad ilmu komunikasi UMmgl yang pertama yang berlangsung di Lapangan Rindam IV / Diponegoro, kota Magelang mulai dari pukul 06:00-11:00 WIB. Selain bekerjasama dengan PMI Prodi Ilmu Komunikasi juga bekerjasama dengan Fakultas Kesehatan UMMgl.
Kegiatan yang waktunya bersamaan dengan car free day (CFD) ini, diharapkan banyak masyarakat untuk donor darah, tidak hanya donor darah pada posko ini juga menyediakan chek kesehatan serta penyuluhan kesehatan. Suksesnya acara ini bisa dilihat dari antusias masyarakat untuk ikut donor darah
“Alhamdulillah, jumlah pendonor juga melebihi target, yakni dari target 20 pendonor menjadi 35 pendonor” Ungkap Gamal, salah satu panitia.
Kegiatan donor darah ini tentunya memiliki banyak manfaat salah satunya menumbuhkan kepekaan sosial mahasiswa terhadap sesama.
“Kegiatan sosial ini berguna untuk menumbuhkan rasa sosial dan peduli terhadap sesama dan mengenalkan Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Magelang ke masyarakat,” tutur Dwi Susanti salah satu Dosen Prodi Ilmu Komunikasi UMMagelang .(Hikmah)
Sabtu, 8 Desember 2018 06:55 WIB
Magelang (Antaranews Jateng) – Empat wartawan senior dengan spesialis berita teks, foto, televisi, dan bahasa jurnalistik berbagi teori dan pengalaman praktik jurnalistik di Universitas Muhammadiyah Magelang, Sabtu (8/12) pagi hingga sore.
Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangkaian HUT Ke-81 Antara di Biro Jawa Tengah tersebut merupakan kerja sama UM Magelang dengan kantor berita yang didirikan Adam Malik dan kawan-kawan pada 13 Desember 1937.
Plt. Dekan Fakultas Psikologi dan Humaniora Program Studi Ilmu Komunikasi UM Magelang Purwati menyatakan setiap lulusan perguruan tinggi dituntut memiliki kompetensi tambahan agar memudahkan mereka berkarya setelah lulus.
“Dari pelatihan jurnalistik yang diprakarsai Antara, mahasiswa akan mendapatkan sertifikat keterangan pendamping ijazah (SKPI) yang disyaratkan oleh perguruan tinggi,” katanya.
Oleh karena itu ketika Antara menawarkan kerja sama, kata Purwati, UM Magelang menyambut antusias kegiatan tersebut.
Tampil sebagai pembicara yakni D.Dj. Kliwantoro yang akan membekali sekitar 50 mahasiswa UM Magelang dengan materi Bahasa Indonesia Jurnalistik.
Kemudian M. Hari Atmoko yang akan menyampaikan pengalaman sekaligus praktik penulisan berita teks.
Sesi berikutnya adalah fotografer Aditya Pradana yang membekali peserta dengan teknik memotret foto berita. Pemateri keempat adalah video journalist Firman yang juga membagikan pengetahuan sekaligus pengalaman selama menjadi wartawan televisi Antara.
Ketua Panitia HUT ke-81 Antara Biro Jawa Tengah Mahmudah menyatakan pelatihan jurnalistik tersebut penting di tengah masifnya informasi dari berbagai media termasuk tsunami informasi di jagat dunia digital.
“Kami berharap dengan mengetahui prinsip-prinsip kerja jurnalistik yang mengedepankan fakta dan disiplin verifikasi, mahasiswa lebih mudah dalam menyaring informasi. Mereka bisa membedakan berita faktual dengan hoaks,” kata Mahmudah yang juga menjabat Asisten Manajer Pemberitaan Antara Biro Jawa Tengah itu.
Penyuluhan mulut dan gigi
Asisten Manajer Komersial Biro Jawa Tengah Nur Istibsaroh menambahkan selain pelatihan jurnalistik, pihaknya juga menggelar penyuluhan kesehatan mulut dan gigi di SDN Mangunharjo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang.
Penyuluhan yang akan menghadirkan dokter gigi berpengalaman tersebut bakal diikuti seluruh siswa serta para guru di SD di pinggiran Kota Semarang itu.
“Penyuluhan kesehatan mulut dan gigi ini merupakan bagian dari program kepedulian sosial Antara,” kata lulusan Magister Ilmu Komunikasi Undip Semarang itu.
Dalam penyuluhan, katanya, seluruh siswa akan mendapatkan pasta dan sikat gigi serta paket kudapan sehat.
Puncak HUT ke-81 akan berlangsung di Kantor Biro Jawa Tengah pada 13 Desember 2018 dengan mengundang seluruh karyawan serta pensiunan.
“Kami patut bersyukur karena hingga usia 81 tahun produk Antara masih diapresiasi pelanggan media. Lebih dari itu, kami juga masih bisa eksis di tengah persaingan antarkedua yang begitu sengit,” ucap Nur Istibsaroh.
Serangkaian kegiatan HUT ke-81 Antara di Biro Jawa Tengah didukung oleh PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Tbk., Bank Jateng, Garuda Food, dan mitra Antara lainnya.
Pewarta : Zaenal
Editor: Achmad Zaenal M
COPYRIGHT © ANTARA 2019
Sumber Berita: https://jateng.antaranews.com/berita/206311/antara-berbagi-pengalaman-jurnalistik-di-um-magelang
Sumber Foto: https://jateng.antaranews.com/berita/206362/pelatihan-jurnalistik-di-universitas-muhammadiyah-magelang