Purworejo, 09/03/19. Sejumlah Dosen Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Muhammadiyah Magelang mengikuti Call For Papers (Urecol 9 atau the 9th University Research Colloquium 2019) yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Purworejo. Dosen tersebut berjumlah empat orang, dua dari Prodi Ilmu Komunikasi dan dua dari Prodi Psikologi yang mempersentasikan hasil penelitiannya. Keempat dosen tersebut Aftina Nurul Husna, Sihabuddin, Rayinda Faizah, dan AL Amrul Haq mengikuti kegiatan ini karena memberikan manfaat bagi banyak pihak.

“Kami berempat sengaja mengikuti call for papers ini karena manfaatnya sangat besar bagi kami dan bagi institusi. Tentunya bagi yang membaca hasil penelitian kami setelah dipublikasikan,” ujar Amrul mewakili Dosen lainnya.

Aftina yang merupakan Kaprodi Ilmu Komunikasi dan mengampu mata kulaih psikologi komunikasi memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul “Perbandingan Karakter Wirausaha dan Non Wirausaha: Kontribusi untuk Pendidikan Kewirausahaan di Indonesia”.  Sedangkan Sihabuddin dosen Prodi Ilmu Komunikasi mempersentasikan artikelnya yang berjudul “Perencanaan Komunikasi Program Eliminasi Malaria di Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tmur”. Adapun Amrul yang merupakan dosen Prodi Psikologi memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul “Building Rapport Pengemudi Gojek Kota Magelang”. Sementara Rayinda memaparkan hasil penelitiannya yang berjudul yang berjudul “Studi Literatur Kekerasan Terhadap Perempuan: Masalah, Dampak dan Penanganan”.

Sebelum memaparkan hasil penelitiannya masing-masing para peserta sidang mengikuti seminar ilmiah yang diselenggarakan di Auditorium Kasman Singodimedjo.