Dosen Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) Universitas Muhammadiyah Magelang mengadakan diskusi “Metode pembelajaran aktif dan inovatif kepada mahasiswa” di ruang rapat Fakultas Psikologi dan Humaniora dengan pemateri Bapak Arif Wiyat Purnanto dari Lembaga Pengembangan Pendidikan (LPP) Universitas Muhammadiyah Magelang pada Sabtu, 2 Maret 2019.
Sebulum acara diskusi dimulai diawali dengan sambutan ketua Prodi Ilmu Komunikasi Aftina Nurul Husna. Dalam sambutannya Aftina mengharapkan banyak hal yang diperoleh pada kegiatan diskusi metode pembelajaran ini karena saat ini zaman semakin berkembang dan mahasiswa pun tentunya berbeda dengan zaman dulu yang sangat membutuhkan metode pembelajaran yang berbeda pula.
“Saat ini, mahasiswa yang kami hadapi berbeda dengan waktu kami kuliah, jadi kami sangat membutuhkan metode pembelajaran yang aktif dan inovatif agar mahasiswa tidak bosan di kelas dan tentunya memahami materi-materi yang disampaikan oleh dosen,” jelas Aftina.
Di saat diskusi berlangsung, Arif Wiyat menyatakan kesalahan dalam pembelajaran banyak pembelajaran berorientasi pada target bukan pada proses. Padahal belajar adalah sepanjang hayat. Selain itu, kekurangan pendidik dalam mengajar karena banyak pendidik memaksa murid atau mahasiswanya untuk mengikuti cara guru mengajar, tidak mau mengajar dengan cara siswa belajar. Padahal setiap orang memiliki cara belajar yang berbeda-beda.
“Kalau siswa sulit belajar dengan cara guru mengajar, mengapa guru tidak mengajar dengan cara siswa belajar,” pungkas Arif Wiyat.